Cara Mengecek Kuota Indosat (IM3 Ooredoo) Terbaru

Kuota internet IM3 Sobat Edu tiba-tiba habis? Hal ini pasti sangat tak menyenangkan, apalagi jika Sobat Edu sedang chatting atau Zoom meeting. Untuk menghindarinya, Sobat Edu harus sering cek kuota. Ada beberapa cara mengecek kuota Indosat (IM3 Ooredoo) dan semuanya mudah dilakukan.

Pengecekan kuota ini dapat dilakukan dengan atau tanpa kuota. Sehingga, Sobat Edu dapat memilih cara mana saja yang paling disukai dan dianggap paling praktis. Pengecekan kuota tersebut tentu harus dilakukan secara berkala sehingga Sobat Edu dapat langsung membeli kuota internet sebelum habis.

Cara Mengecek Kuota Indosat (IM3 Ooredoo) via Aplikasi

Di zaman modern ini, hampir semua hal ada aplikasinya. Salah satunya aplikasi untuk mengecek kuota Indosat (IM3 Ooredo), yaitu myIM3. Aplikasi ini sangat berguna bagi para pengguna provider ini karena dapat juga digunakan untuk membeli paket internet dan mengetahui sisa saldo pulsa.

Dari aplikasi myIM3, Sobat Edu juga dapat menemukan promo menarik dan berbagai informasi. Pengecekan kuota internet melalui aplikasi tersebut sangat mudah dan praktis. Sobat Edu hanya perlu membuka aplikasi ini dan semua informasi langsung dapat diakses.

Baca Juga: Cara Mengecek Pulsa Indosat Lewat USSD, SMS, Telpon, CS

1. Download dan Instal

Sobat Edu dapat menemukan aplikasi myIM3 di Google Play Store untuk Android dan App Store untuk iPhone. Setelah menemukannya, klik Instal dan otomatis smartphone Sobat Edu akan mendownload dan menginstal aplikasi myIM3.

2. Registrasi Nomor Indosat serta Verifikasi

Setelah aplikasi tersebut terinstal pada smartphone, Sobat Edu harus melakukan registrasi terlebih dahulu. Proses pendaftaran ini sangat mudah dilakukan. Masukan nomor IM3 Sobat Edu pada form yang tersedia. Setelah itu klik Next.

Tak lama kemudian, Sobat Edu akan menerima SMS yang berisi kode OTP. Kode tersebut terdiri dari enam angka dan diperlukan untuk verifikasi. Masukkan Kode OTP pada tempat yang tersedia jika smartphone Sobat Edu tidak memasukkannya secara otomatis.

Setelah itu, sentuh tombol Verify. Dengan melakukan langkah ini, nomor IM3 sobat Edu berarti telah terdaftar dan terverifikasi. Jika verifikasi berhasil dilakukan, Sobat Edu akan langsung dibawa pada halaman utama dari aplikasi myIM3.

3. Cek Kuota Internet

Dari halaman utama ini, Sobat Edu akan memperoleh semua informasi tentang kartu IM3 yang dimiliki. Dengan demikian, Sobat Edu dapat mengetahui sisa paket kuota data internet, SMS, dan panggilan telepon, maupun sisa pulsa dan masa aktif.

Cara Mengecek Kuota Indosat (IM3 Ooredoo) via USSD Dial Code

Apabila Sobat Edu malas menginstal aplikasi tambahan pada smartphone, Sobat Edu dapat melakukan pengecekan kuota internet melalui USSD dial code. Cara cek paketan internet IM3 ini sangat mudah dan praktis dilakukan.

Selain itu, pengecekan ini juga tidak membutuhkan kuota. Sehingga, cara ini dapat dilakukan ketika kuota internet Sobat Edu terlanjur habis. Untuk melakukan cara tersebut, Sobat Edu dapat mengikuti langkah di bawah ini.

1. Kirimkan USSD Dial Code

Buka aplikasi Telepon lalu ketik kode USSD IM3 Ooredoo. Kode tersebut adalah *363#. Setelah itu klik tombol OK atau Call.

2. Klik Info pada pop-up message

Tunggu beberapa saat hingga pop-up message muncul. Setelah muncul, Sobat Edu akan melihat deretan angka beserta keterangannya. Pilih dan ketik angka 7, dengan keterangan Info pada area yang telah disediakan. Setelah itu, klik tombol Balas.

Dengan mengetik kode angka tersebut, Sobat Edu berarti ingin memperoleh info tentang kartu IM3 yang dimiliki. Nantinya, Sobat Edu akan menerima pop-up message berikutnya sebagai balasan.

3. Klik Cek Kuota

Setelah pop-up message balasan diterima, Sobat Edu akan melihat daftar kode tentang info yang ingin diketahui. Untuk mengetahui sisa kuota internet, Sobat Edu perlu memilih kode 1. Cek Kuota. Ketik kode angka tersebut pada area yang telah disediakan.

Sebagai balasan, IM3 Ooredoo akan mengirimkan pesan yang berisi mengenai informasi paket internet Sobat Edu yang sedang aktif.

Cara Cek Paketan Internet IM3 via SMS

Cara mengecek kuota Indosat (IM3 Ooredoo) lainnya yang dapat Sobat Edu pilih adalah melalui SMS. Cara ini sangat mudah dilakukan dan tidak ribet. Sobat Edu tidak perlu membalas pop-up message berulang kali maupun menginstal aplikasi terlebih dahulu. Selain itu, cara ini gratis, tanpa perlu kuota.

Untuk pengecekan sisa kuota internet melalui SMS, Sobat Edu perlu:

  1. Ketik USAGE pada aplikasi Pesan yang ada pada smartphone Sobat Edu.
  2. Kirim pesan tersebut ke 363.
  3. Provider IM3 Ooredoo akan membalas pesan tersebut dalam beberapa detik dan memberi tahu detail sisa kuota internet yang Sobat Edu miliki.

Cara Cek Paketan Internet IM3 via Menu Settings

Cara cek paketan internet IM3 yang terakhir ini adalah cara yang paling baru. Namun, tidak semua smartphone dapat digunakan untuk melakukannya. Meski demikian, cara tersebut layak untuk dicoba.

  • Klik menu Settings pada smartphone Sobat Edu.
  • Setelah masuk ke menu tersebut, scroll ke bawah hingga Sobat Edu menemukan logo Google.
  • Klik Google
  • Scroll ke bawah dan klik Mobile Data Plan.
  • Jika cara ini berhasil, Sobat Edu akan mengetahui kuota IM3 Ooredoo yang tersisa.

Mana Cara Terbaik untuk Mengecek Kuota Indosat (IM3 Ooredoo)?

Jika ditanya mana cara terbaik untuk mengecek paket internet IM3, maka jawabannya adalah relatif. Hal ini tergantung pada kebutuhan dan kondisi Sobat Edu.

1. Melalui Aplikasi

Apabila Sobat Edu membutuhkan solusi praktis dalam satu aplikasi, maka cara yang paling pas bagi Sobat Edu untuk mengecek kuota IM3 Ooredoo adalah melalui aplikasi MyIM3. Di aplikasi ini, semua kebutuhan internet dan hiburan Sobat Edu dapat terpenuhi dengan mudah.

Selain digunakan untuk mengecek sisa kuota, pulsa, paketan, dan masa aktif, aplikasi MyIM3 juga dapat digunakan untuk membeli paket internet. Jadi, saat Sobat Edu mendapati sisa kuota internet tinggal sedikit, Sobat Edu dapat langsung membeli paket internet melalui aplikasi ini.

Aplikasi ini juga dapat digunakan untuk membeli paket hiburan dan pulsa. Dari MyIM3, Sobat Edu juga dapat memperoleh promo menarik dan bahkan bonus.

2. Melalui USSD Dial Code

Namun, apabila Sobat Edu tidak ingin membuat smartphone penuh dengan aplikasi, maka pengecekan kuota melalui USSD dial code dapat menjadi pilihan yang baik. Cara ini memang agak sedikit ribet. Namun, dari sini Sobat Edu juga dapat menemukan promo menarik.

3. Melalui SMS

Apabila Sobat Edu ingin mengecek paketan internet IM3 secara sederhana, maka pengecekan melalui SMS adalah opsi satu-satunya. Cara ini sangat mudah dan praktis. Selain itu, balasan SMS dari provider juga dapat digunakan sebagai catatan pengingat untuk membeli kuota data.

Manapun cara mengecek kuota Indosat (IM3 Ooredoo) yang Sobat Edu pilih, cara tersebut harus dipraktikkan secara rutin. Sehingga, Sobat Edu dapat memonitor penggunaan kuota data internet dengan baik. Alhasil, Sobat Edu dapat melakukan isi ulang kuota sebelum paket internet habis.

error: Content is protected !!