3 Cara Mengecek Nomor XL dengan Cepat tanpa Harus Ribet

Telepon seluler dan internet sudah menjadi hal krusial yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia modern. Bicara soal internet, XL menjadi salah satu provider yang menjadi favorit masyarakat Indonesia. Lalu, bagaimana cara mengecek nomor XL Axiata?

Salah satu alasan mengapa provider ini banyak difavoritkan orang-orang adalah kecepatan data dan jangkauan yang dimilikinya. XL sendiri digadang-gadang sebagai provider terbaik dengan harga yang relatif terjangkau jika dibandingkan dengan provider lainnya.

Mengapa Harus XL Axiata?

Mengapa Harus XL Axiata

1. Jaringan Stabil

Alasan pertama mengapa Anda harus menggunakan XL sebagai provider utama adalah karena XL memiliki jaringan yang stabil. Dengan kecepatan data yang dimilikinya, Anda bisa mengakses banyak hal di internet termasuk pula streaming video ataupun film.

2. Paket Internet yang Variatif

Pihak XL menawarkan berbagai paket internet dengan kecepatan, kapasitas, dan harga yang bervariatif. Oleh sebab itu, Anda bisa memilih salah satu paket yang sesuai dengan kebutuhan juga anggaran yang dimiliki.

3. Zona Xtra luas

XL juga memiliki zona Xtra luas yang akan memanjakan para penggunanya dalam pengalamannya berselancar di internet.

4. CS Operator yang Ramah

Pelayanan yang dimiliki oleh XL semakin maksimal dengan didukung oleh CS operator yang mampu memberikan pelayanan berkualitas dengan ramah kepada para penggunanya. 

CS operator yang bekerja setiap harinya akan membantu Anda menyelesaikan berbagai kendala yang dihadapi dengan memberikan solusi alternatif terbaik.

5. XL Prioritas

Untuk melengkapi pelayanan kepada penggunanya, XL menghadirkan inovasi dalam produk barunya yang dinamai XL prioritas. 

Dengan layanan produk ini, Anda dimungkinkan menjadi seorang pelanggan dengan fasilitas VVIP atau VIP. Fasilitas ini akan membuat Anda mendapatkan keutamaan dalam hal pelayanan.

6. Tarif Murah

Tarif harga yang ditawarkan oleh telkomsel cenderung murah dan mudah dijangkau oleh berbagai kalangan. Tidak mengherankan jika kemudian banyak orang banyak beralih pada XL sebagai provider utamanya.

Terkadang, Kita mengalami kesulitan dalam mengingat setiap digit pada nomor telepon XL yang dimiliki. Hal tersebut bisa saja terjadi ketika provider XL hanya difungsikan untuk internet dan bukan nomor utama. Lalu bagaimana solusi terbaik untuk kendala tersebut?

Cara Mengecek Nomor XL

Anda dapat memeriksa informasi terkait nomor XL, masa aktif, dan lainnya dengan beberapa cara. Sebut saja menggunakan aplikasi, dial up, dan bahkan dengan menghubungi customer service.

1. Aplikasi MyXL

aplikasi myxl

Sama seperti provider lainnya yang terus melakukan inovasi guna meningkatkan kualitas pelayanan yang dimilikinya, XL Axiata mengeluarkan aplikasi MyXL yang berisikan banyak fitur juga promo menarik di dalamnya. Salah satu fitur utama yang dimilikinya adalah cek nomor XL.

  • Buka aplikasi Google Play Store atau App Store di smartphone Anda dan tuliskan MyXL dalam kolom pencarian.
  • Unduh Aplikasi MyXL.
  • Jalankan aplikasi tersebut, kemudian daftarkan nomor Anda. Anda bisa masuk melalui Nomor XL Anda atau akun Facebook.
  • Setelah itu, tekan informasi nomor Anda pada laman utama aplikasi ini. Disana, Anda akan menemui berbagai informasi terkait dengan nomor telepon, sisa paket internet, sisa pulsa, masa aktif, dan lain sebagainya.

2. Dial Up

Dial Up
  • Buka menu panggilan yang ada di homepage smartphone Anda.
  • Tekan dial *123# dan klik yes/call/OK.
  • Pada layar pop up yang muncul, Anda bisa menekan angka 7 untuk mengakses menu info. Klik kirim/OK.
  • Lalu, untuk melihat informasi yang lebih detail terkait dengan nomor XL, Anda bisa memilih pilihan nomor 2.
  • Tekan 1 untuk Cek Profil, lalu pilih opsi nomor 1 untuk Info Nomor.
  • Dilanjutkan dengan pemilihan nomor 1 untuk melihat info nomor XL Anda. Kemudian, tunggu beberapa saat hingga ada pop up baru yang muncul, pop up tersebut berisikan semua informasi dari nomor XL yang Anda gunakan.

3. Menggunakan Layanan CS Operator

Selain menggunakan aplikasi dan layanan dial up, Anda bisa menggunakan alternatif cara melihat nomor XL lainnya, yakni dengan menggunakan layanan dari CS Operator. Adapun layanan CS ini bisa diakses melalui 3 platform. Sebut saja email, nomor PSTN dan Faximile, serta Call Center.

a. Email

Email

Cara cek nomor XL dengan platform email sangatlah mudah dan sederhana. Anda hanya perlu mengirimkan email ke alamat customerservice@xl.co.id.

Jika menurut Anda menggunakan email terlalu berbelit, Anda bisa berkonsultasi secara langsung dengan CS XL melalui live chat yang disediakan di website resminya, yakni xl.co.id

b. Nomor PSTN dan Faximile

Nomor PSTN dan Faximile

Salah satu kondisi yang kerap diderita oleh para pengguna kartu SIM adalah ingin mengisikan pulsa atau data internet namun tidak hafal dengan nomornya tapi juga tidak membawa ponsel miliknya. Jika kondisi ini terjadi, Anda bisa menghubungi nomor PSTN dari XL melalui nomor +6221 579 59817.

Sebagai tambahan informasi, nomor PSTN ini bisa diakses oleh provider lain meskipun itu bukan bagian dari XL Axiata, seperti contohnya adalah Indosat dan Telkomsel. Untuk tarif tiap telponnya, akan dibebankan sesuai dengan kebijakan yang dibuat oleh masing-masing provider.

Cara mengetahui nomor XL lain yang bisa dijadikan alternatif adalah dengan menggunakan faximile. Anda bisa langsung mengirimkan fax ke nomor +6221 579 59808.

c. Call Center

Call Center

XL menyediakan layanan call center yang bisa diakses melalui nomor 818 dan 817. Call center dengan nomor 818 merupakan layanan bebas biaya yang akan menghubungkan Anda kepada mesin penjawab otomatis atau yang biasa disebut sebagai Interactive Voice Response (IVR).

Sedangkan layanan call center 817 akan menghubungkan Anda pada petugas operator. Layanan ini membebaskan Anda untuk mengobrol terkait nomor XL dengan petugas dan berbagai kendala yang dihadapi. Untuk tarifnya sendiri, Anda akan dibebankan pulsa sebesar Rp350 saja per panggilannya.

Baca Juga: 4 Cara Transfer Pulsa Simpati via USSD, SMS, Telepon dan My Telkomsel

Daftar Promo XL Axiata

XL Mingguan Rp5.500

1. XL Mingguan Rp5.500

Salah satu promo internet XL Axiata yang paling banyak diburu penggunanya adalah promo XL mingguan Rp5.500. Sama seperti namanya, paket ini hanya dihargai Rp5.500 saja, dengan tarif tersebut Anda bisa memperoleh kuota sebesar 2 GB.

  • Buka menu telepon dan tekan kode dial *123*4*1*2*1#
  • Disana, Anda akan menemui informasi tentang paket internet XL. Beberapa informasi yang dimuat pada pop up tersebut adalah harga, masa aktif selama 7 hari, dan akses pada jaringan 2G, 3G, serta 4G.
  • Konfirmasikan aktivasi paket internet dengan menekan button lanjut.
  • Tunggu beberapa saat hingga paket Anda bisa digunakan.

2. XL Super Ngebut Bulanan

Promo paket XL lainnya adalah Super Ngebut Bulanan yang bisa didapatkan dengan harga Rp5.000 saja. Melalui promo ini, Anda bisa memperoleh kuota internet sebesar 20 MB yang bisa digunakan pada jam 12.00 hingga 23.59 WIB.

Anda juga akan memperoleh bonus kuota sebesar 200 MB yang bisa digunakan pada jam 24.00 sampai 11.59 WIB.

Semua cara mengecek nomor XL Axiata di atas, bisa Anda pilih dan gunakan sesuai dengan preferensi yang Anda miliki.

error: Content is protected !!