Contoh surat izin tidak masuk sekolah menjadi perhatian besar bila ingin membuat dengan formal dan resmi. Ini merupakan satu contoh artikel tulisan yang bisa menjadi referensi dalam membuatnya.
Dalam tulisan kali in ada beberapa contoh seperti izin karena sakit, berpergian, bertamasya, dan urusan keluarga. Tapi sebelumnya, yang pertama harus tahu yaitu cara dalam membuat surat izin tidak masuk sekolah.
Surat izin termasuk ke dalam salah satu jenis surat pribadi karena pembuatannya oleh orang tua atau yang bersangkutan individu. Tapi yang memberitahukan kepada guru atau wali kelas sebaiknya oleh orang tua.
Surat ini mempunyai format penulisan tertentu. Untuk itu, artikel ini memberikannya dengan tuntas terkait format penulisan surat izin sekolah dan beberapa contohnya.
Sebelumnya, perlu tau bahwa, surat izin ini tidak selalu orang tua atau wali murid dalam membuatnya. Siswa juga bisa membuat surat izinnya sendiri. Nah, apakah Anda sudah bisa membuat surat izin Anda sendiri? Jika sudah maka Anda tidak perlu lagi mengetahuinya. Akan tetapi, bagi yang belum tau, Anda perlu memperhatikan penjelasan berikut ini.
Ini cara dalam membuat surat izin tidak masuk sekolah
Tujuan membuat surat izin tidak masuk sekolah adalah untuk memberikan pemberitahuan kepada pihak sekolah bahwa siswa yang tercantum dalam surat tidak bisa mengikuti pelajaran seperti biasanya. Oleh sebab itu, sebelumnya contohnya, inilah hal yang perlu diperhatikan dalam menulis surat izin berikut ini.
Pengirim Surat
Nama pengirim surat wajib dicantumkan dalam surat izin. Jika surat izin ditulis oleh orang tua atau wali muridnya, nama pengirim yang harus ditulis adalah nama orang tua. Jika Anda menulis sendiri surat izin Anda, berarti nama pengirimnya adalah naman Anda.
Alasan Izin
Surat izin yang baik harus mengungkapkan kejelasan alasan mengapa seseorang tidak bisa masuk sekolah. Anda tidak boleh membuat alasan bohong. Guru atau wali kelas mungkin bisa mengetahui apakah siswanya benar-benar tidak bisa hadir karena alasan yang mendesak atau hanya mencari-cari alasan saja.
Alamat Tujuan
Bagian ini berisi informasi tentang kepada siapa surat izin ini ditujukan. Pada umumnya, surat izin ditujukan untuk wali kelas atau guru yang mengajar pada kelas tersebut. Jarang sekali ada surat izin yang ditujukan langsung untuk kepala sekolah.
Menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar
Meskipun termasuk surat tidak resmi, surat izin wajib menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Menulis surat izin tidak seperti ketika Anda menulis surat untuk teman Anda. Bahasa yang digunakan harus efektif, tidak bertele-tele, dan mudah dipahami.
Format penulisan surat izin
Surat izin tidak masuk sekolah juga memiliki format penulisan tertentu yang wajib Anda pahami. Format penulisan surat izin adalah sebagai berikut.
- Tanggal surat
- Alamat tujuan surat
- Salam pembuka
- Kalimat pembuka / isi surat
- Inti surat / alasan / tujuan
- Kalimat akhir / penutup
- Salam penutup
- Nama terang dan tanda tangan
Contoh surat izin tidak masuk sekolah
Setelah mengetahui apa saja yang harus diperhatikan dalam menulis surat izin, inilah beberapa contoh surat izin sekolah yang bisa Anda jadikan sebagai referensi. Langsung saja simak contohnya berikut ini.
1. Surat izin tidak masuk karena sakit
Jakarta, 23 September 2024
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Guru
SMA Pemuda Bangsa
di Jakarta
Dengan hormat,
Dengan surat ini, kami ingin memberitahukan bahwa putra kami yang bernama Hasanuddin Rumi, kelas XII IPA 2, pada Rabu, 23 September 2024 tidak bisa mengikuti pelajaran seperti biasanya dikarenakan sakit. Putra kami harus beristirahat total selama tiga hari. Oleh karena itu, kami memohon izin kepada Bapak/Ibu guru yang mengajar di kelas XII IPS 2.
Demikian surat izin yang dapat kami sampaikan. Saya berharap Bapak/Ibu guru dapat memaklumi dan memberikan izin. Atas perhatian Bapak/Ibu Guru, kami mengucapkan terima kasih.
Hormat kami,
Orang Tua atau Wali Murid
(tanda tangan)
Firdaus Putra Ramadhan
Baca juga, artikel sudah ada: contoh surat sakit sekolah
2. Contoh surat izin tidak masuk karena berpergian
Bekasi, 18 November 2024
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Guru Pengajar
SMA Putra Bangsa
di Bekasi
Dengan hormat,
Kami selaku orang tua atau wali murid dari:
Nama Siswa : Fitri Akhir Ramadhani
Kelas : XI IPA 2
Alamat : Jalan Jenderal Soedirman No. 123, Bekasi
ingin memberitahukan bahwa putri kami berhalangan hadir di sekolah dikarenakan pergi. Kami membawa putri kami mengunjungi neneknya yang sedang sakit. Oleh karena itu, saya berharap Bapak/Ibu Guru bisa memakluminya.
Demikian yang dapat kami sampaikan. Atas perhatian dan izin dari Bapak/Ibu Guru, kami mengucapkan terimakasih.
Hormat Kami,
Orang tua/Wali Murid
(tanda tangan)
Suhartono Ramdhan
3. Contoh surat izin tidak masuk karena urusan keluarga
Purwokerto, 10 Desember 2024
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Guru
Kelas X IPA 2 SMA XXX
di Purwokerto
Dengan Hormat,
Saya selaku wali murid dari Rudi Hartono ingin memberitahukan bahwa putra kami tidak bisa mengikuti pelajaran seperti biasa dikarenakan ada pernikahan kerabat di Jakarta. Saya meminta izin untuk 10 Desember 2024 sampai dengan 13 Desember 2024. Oleh karena itu, saya sangat berharap Bapak/Ibu guru bisa memakluminya.
Demikian surat izin ini saya sampaikan dengan sebenar-benarnya. Atas perhatian dan izin dari Bapak/Ibu Guru dan juga Wali Kelas X IPA 2 SMA Pendidikan, saya mengucapkan terima kasih.
Hormat saya,
Wali Murid
(tanda tangan)
Rusdi Hartono Wahid
4. Contoh surat izin tidak masuk karena mengikuti kursus / les
Surabaya, 23 September 2024
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Guru Wali kelas XI IPA 2
SMA Negeri XXX
Dengan hormat,
Bertanda tangan di bawah ini, orang tua dari:
Nama : Brahma Setyawan
Kelas : XI IPA 2
Ingin memberitahukan bahwa anak saya tidak dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar pada hari ini, 23 September 2024, karena sedang mengikuti less privat atau kursus untuk pertandingan Olimpiade tahun depan. Mohon Bapak/Ibu Guru memberikan izin.
Demikian surat izin ini saya buat. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terimakasih.
Hormat saya,
Orang Tua/Wali
(tanda tangan)
Setyawan Zulkifli
5. Contoh surat izin tidak masuk untuk pernikahan keluarga
Medan, 1 November 2024
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Guru Wali Kelas IX B
SMP XXX
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini, orang tua dari:
Nama : Dina Sumurung Anjani
Kelas : IX B
Memohon izin kepada Bapak/Ibu Guru, bahwa anak saya tidak dapat masuk sekolah pada tanggal 1 November 2024 karena harus menghadiri acara pernikahan kakaknya di luar kota.
Demikian surat izin ini saya buat. Terimakasih atas perhatiannya.
Hormat saya,
Orang Tua/Wali
(tanda tangan)
Heru Mustopa Santo
6. Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena banjir
Tangerang, 23 Februari 2024
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Guru Wali Kelas IX D
SMP Negeri xxx Tangerang
Dengan hormat,
Saya selaku orang tua dari:
Nama : Mayang Purwoto Panjaitan
Kelas : IX D
Memohon izin karena anak saya tidak dapat hadir ke sekolah pada tanggal 23 Januari 2024 karena rumah kami terendam banjir.
Atas perhatiannya, saya ucapkan terimakasih.
Hormat saya,
Orang Tua/Wali
(tanda tangan)
Nurdin Sari
7. Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena ke rumah sakit
Makassar, 10 Juli 2024
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XI IPA 3
SMA Negeri XXX Makassar
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : Fitri Astuti
Kelas : XI IPA 3
Memohon izin karena saya tidak dapat hadir di sekolah pada tanggal 10 Juli 2024 karena harus melakukan pemeriksaan kesehatan di rumah sakit.
Demikian surat ini saya buat. Atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih.
Hormat saya,
(tanda tangan)
Fitri Astuti
8. Contoh surat izin tidak masuk sekolah perlombaan
Pematang Bandar, 15 Mei 2024
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XII IPS 2
SMA Negeri XXX Pematang Bandar
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : Ahmad Maulana Siburian
Kelas : XII IPS 2
Memohon izin karena pada tanggal 15 Mei 2024 saya harus mengikuti perlombaan sepak bola antar kecamatan yang diselenggarakan di luar sekolah.
Terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu guru.
Hormat saya,
(tanda tangan)
Ahmad Maulana Siburian
9. Contoh surat izin tidak masuk sekolah karena mendadak menjenguk sakit
Bandung, 30 September 2024
Kepada Yth.
Bapak/Ibu Guru Wali Kelas X IPS 1
SMA Negeri xxx Bandung
Dengan hormat,
Dengan ini saya selaku orang tua dari:
Nama : Parna Sitanggang
Kelas : X IPS 1
Memohon izin karena anak saya tidak dapat mengikuti pelajaran pada hari ini, 30 September 2024, karena keperluan mendadak menjenguk sakit.
Terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu Guru.
Hormat saya,
Orang Tua/Wali
(tanda tangan)
Galgadot Sitanggang
10. Contoh surat izin tidak masuk sekolah lewat telegram atau whatsapp (WA)
Halo Bapak/Ibu Guru,
Saya Lentera Napitu, orang tua dari Fajar Timur Napitu, kelas XI IPA 1. Dengan ini ingin memberitahukan bahwa anak saya tidak dapat mengikuti pelajaran pada hari ini, 21-25 November 2024, sedang acara acara keluarga di luar provinsi.
Mohon pengertian Bapak/Ibu guru, dan terima kasih atas perhatiannya.
Salam hormat,
Lentera Napitu
Dari 10 contoh ini dapat digunakan sebagai acuan dalam pembuatan contoh surat izin tidak masuk sekolah dengan cara yang sopan dan jelas.
Dalam buat surat izin tidak masuk sekolah haruslah jujur dan benar keadaan.
Mulai sekarang, setiap kali Anda tidak masuk sekolah, usahakan selalu membuat surat izin. Usahakan jangan terlalu banyak bolos dan mengada-adakan surat yang disampaikan ya, supaya tidak mempengaruhi nilai Anda di sekolah.
Dengan contoh surat izin tidak masuk sekolah ini bisa memudahkan dalam membuatnya. Selamat beristirahat, beraktifitas dan selamat belajar.
Sumber:
sahabatnesia.com/contoh-surat-izin-tidak-masuk-sekolah/
ilmusiana.com/2016/03/4-contoh-surat-izin-tidak-masuk-sekolah.html
contohsuratmakalah.blogspot.co.id/2016/03/contoh-surat-izin-tidak-masuk-sekolah.html